Wednesday 12th February 2025,

Toyota Asia Pasifik Terkesan Cepatnya EM dan Inovasi Alat Tim Servis Agung Toyota Kuta

Toyota Asia Pasifik Terkesan Cepatnya EM dan Inovasi Alat Tim Servis Agung Toyota Kuta

Toyota Motor Corporation (TMC) dan Asia Pasifik terkesan dengan cepatnya pelayanan servis Express Maintenance  (EM) dengan alat pendukung yang diinovasi sendiri oleh staf Service Agung Toyota Kuta.

Bagaimana tidak, waktu yang standarnya diperlukan kurang lebih 1 jam dapat dipangkas hingga mencapai 21 menit.  Semua ini, tidak lepas dari penerapan nilai ‘Kaizen’ yang merupakan standar operasional pelayanan yang mengacu pada filosofi Toyota Way.

“Awalnya persoalan muncul pada antrean servis, baru kemudian kita godok di ruang Obeya, eksplorasi nilai Kaizen dan bagaimana mewujudkan kepuasan konsumen menjadi target dan hasil dari penerapan visi ini menjadi inspirasi bagi semua divisi untuk membangun kinerja tim secara keseluruhan (Hazarenke), baik sales, service aftersales,” Kepala Mekanik Agung Toyota Kuta, Wayan Widarba.

CFFD General Manager Toyota Management, Mr. Sakakibara mengungkapkan pengalamannya secara langsung (genzi genbuju) saat melihat bagaimana tim EM bekerja solid secara cepat didukung alat yang mereka inovasi sendiri untuk mendukung kinerja lebih efisien. Ia berkesimpulan nilai Kaizen yang diterapkan di Agung Toyota Kuta tidak hanya sekedar istilah tanpa makna, tetapi aspek pelayanan yang didasarkan pada hati (fun) baik dari staffnya yang tentunya berdampak pada kepuasan konsumen (customer satisfaction) yang lebih tinggi (customer delight).

“Hasil akhirnya pun nantinya berujung pada pencapaian profit perusahaan,” ujarnya Jumat (13/1) saat melakukan kunjungan.

COO Agung Toyota, I Putu Rubika menambahkan menghadapi persaingan industri otomotif yang sangat ketat kekinian, penerapan pelayanan kepada konsumen untuk mencapai kepuasan (satisfaction) dan rasa menyenangkan (delight) merupakan standar yang harus dicapai. Untuk itu, lanjutnya kita harus berupaya lebih menumbuhkan lebih kepuasan konsumen tersebut hingga menjadi tolak ukur (benchmark) perusahaan ke depannya.

 

Nissan Bali

Leave A Response


Partner Ship